-->

Project Fi : Layanan baru Google yang membuat resah ISP

Project Fi adalah layanan baru Google yang digunakan untuk ber-internet ria tanpa menggunakan Internet Service Provider. Gadget akan otomatis terhubung ke internet menggunakan sinyal yang terdapat di masing - masing device. Koneksi ini akan terhubung langsung dengan server Google sehingga tidak melauli jaringan ISP. Hal inilah yang membuat resah para pemilik Internet Service Provider di seluruh belahan dunia, termasuk Indonesia yang masih memberikan layanan internet yang cukup mahal daripada negara - negara tetangga.
Keresahan pemilik ISP di Indonesia diungkapkan oleh XL yang dilansir di vivanews bahwa layanan gooogle ini akan mematikan bisnis operator selular di Indonesia karena Google memiliki kapasitas yang besar sehingga akan menjadi sulit bagi pesaing - pesaingnya untuk dapat bertengger di papan atas layanan penyedia internet.
Project Fi dapat di akses di fi.google.com
Cara kerja Project Fi ini adalah membayar sesuai dengan koneksi data yang dipakai. Paket termurah yang ditawarkan Google adalah $20 yang dapat dipakai selama 30 hari. Jika dalam 1 bulan tersebut data yang terpakai tidak mencapai $20, maka uang pun dapat kembali ke kantong. Berbeda sekali dengan layanan ISP di tanah air saat ini. project fi Google
Hal keren yang dapat dilakukan oleh Project Fi ini adalah dapat secara otomatis berpindah dari layanan Wi-Fi ke jaringan operator. Layanan Wi-Fi yang tiba - tiba mati tidak akan menggangu koneksi data dari Project Fi ini.
Pada awalnya, layanan Project Fi ini dapat digunakan oleh Google Nexus 6 pada layanan T-Mobile. Namun, Google telah melansir 120 negara dalam lamannya, Guardian sebagai negara - negara sasaran Project Fi ini termasuk Indonesia sebagai salah satu pengguna internet terbesar di dunia. Namun, izin Project Fi ini juga tergantung dari pemerintah masing - masing negara. Di berbagai negara, banyak para ISP yang telah meminta pemerintah untuk mempersulit atau membatalkan izin dari Project Fi ini karena membayakan ISP dalam negeri.
Banyak komentar yang keluar dari para pengguna internet. Contohnya berita Project Fi yang dilansir di tempo.co ini mendapatkan dukungan oleh para pengguna internet yang sekaligus mencibir layanan ISP yang kurang welcome terhadap konsumennya.

0 Response to "Project Fi : Layanan baru Google yang membuat resah ISP"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel