-->

Apa itu Android

Android sudah sangat familiar di telinga orang - orang Indonesia. Setiap orang ingin membeli handphone, banyak yang bilang "HP android ada mas/ mbak ?". Begitulah yang sering kali saya dengar di berbagai toko penjual handphone. Android menjadi pilihan banyak orang karena memiliki aplikasi yang banyak dan harga relatif murah dibandingkan dengan brand tandingan seperti Iphone. Lucunya, setiap orang yang ditanya "Apa itu Android ?", orang - orang banyak yang menjawab itu adalah handphone atau semacamnya. Apakah benar seperti itu ?. Kita akan bahas secara terperinci apa itu Android.
Android saat ini menjadi yang nomor 1 di panggung pemakaian smartphone, begitu juga seperti pemiliknya (Google) yang menjadi nomor 1 di berbagai panggung ( bukan panggung sandiwara lho ya,he). Bagaimana bisa android menjadi nomor 1 ?. Apa trik jitu dari google sehingga dapat menempatkan produknya menjadi yang terbaik ?. Ayo baca hingga selesai artikel ini.
Sejarah Android
Android merupakan sebuah sistem operasi yang dibuat dari sistem operasi linux yang mengedepankan unsur layar sentuh atau touchscreen. Android dibuat pertama kali oleh Android, inc, yang mendapatkan sokongan dana dari Google yang kemudian pada tahun 2005 dibeli oleh Google.
Android versi beta di rilis pada tahun 2007, kemudian pada tahun 2008 baru keluar versi komersialnya dengan versi 1.0. Seperti halnya sistem operasi linux, Android merupakan sistem operasi yang open source atau terbuka sehingga para developer dapat memanipulasi semaunya.
Semua aplikasi yang dibangun untuk android memiliki ekstensi .apk yang berbeda dari ekstensi aplikasi yang lain. Aplikasi - aplikasi android dapat di download pada Google Play yang merupakan Toko Online milik Android. Banyak aplikasi keren dan gratis yang dapat anda download disana.
Mengapa open source ?. Padahal kan sistem operasi ini sangat booming saat ini, jika dijual pasti untungnya pun sangat banyak. Ya, begitulah Google, perusahaan memiliki prinsip sederhana dan GRATIS layaknya layanan-layanan yang dimilikinya yang lain.
Perkembangan Android
Nama - nama setiap versi Android menggunakan abjad urut dari huruf C hingga seterusnya. Setiap nama dari android ini menggunakan nama - nama makanan pencuci mulut dan manisan. Pada tahun 2009 hingga kini, versi android yang telah dirilis yaitu Cupcake ( 1.5 ), Donut (1.6), Enclair ( 2.0 - 2.1 ), Froyo ( 2.2 - 2.2.3 ), Gingerbread (2.3 - 2.3.7), Honeycomb ( 3.0 - 3.2.6 ) , Ice Cream Sandwich ( 4.0 - 4.04 ), Jelly Bean ( 4.1 - 4.3), Kitkat ( 4.4 ), dan terakhir adalah Lollipop (5.0 ) yang dirilis pada 3 November 3014.
perkembangan android
sumber gambar : tekno.liputan6.com
Sekian informasi yang dapat penulis sampaikan, semoga bermanfaat.

0 Response to "Apa itu Android"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel